Warga Kecamatan Gantung Antusias Sambut Visi dan Program Paslon 02, Kamarudin Muten – Khairil Anwar

Belitung Timur, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kamarudin Muten – Khairil Anwar (Paslon 02) menggelar kampanye dialogis yang mendapat sambutan hangat dari warga Kecamatan Gantung. Acara ini memperkenalkan visi dan program mereka dengan penuh semangat.

Kampanye ini diselenggarakan dalam dua sesi di Kecamatan Gantung. Sesi pertama berlangsung di Desa Lenggang, Dusun Teratai, RT 23/RW 00, di kediaman Ibu Rita Puspita, pada pukul 14.00 WIB. Sesi kedua digelar pada Jumat malam (11-10-2024) di Desa Selinsing, Dusun Seberang, RT 02/RW 00, di rumah Bapak Hartang.

Acara dialogis ini dihadiri oleh para pendukung dari berbagai partai pengusung, termasuk PDIP, PKB, Nasdem, Hanura, dan PPP, serta masyarakat umum dan tokoh-tokoh setempat. Dalam orasinya, Kamarudin Muten dan Khairil Anwar menyampaikan komitmen mereka terhadap visi dan program bertajuk “Gerbang Ekonomi.” Salah satu fokus utama adalah pengembangan pelabuhan sebagai pusat ekonomi yang mampu menggerakkan bidang kesehatan, pendidikan, dan ekonomi kerakyatan.

Paslon 02 juga menyoroti program “Nyaman Bekawan,” yang memberikan perhatian khusus kepada para nelayan. Dalam kampanye yang berlangsung di kediaman Bapak Hartang, Kamarudin, yang akrab disapa Afa, menyampaikan bahwa pihaknya berkomitmen untuk memberikan bantuan berupa perahu gratis, perawatan perahu, serta paket sembako saat nelayan tidak bisa melaut akibat angin kencang.

Kamarudin berharap bahwa visi dan program ini dapat terlaksana dengan dukungan masyarakat pada Pilkada mendatang. “Pilih nomor urut 2, Kamarudin Muten – Khairil Anwar. Yakin ada jalan,” tutupnya dengan optimis.

(Niza Karyadi)