Potret Indonesia – Semarang. Sebagai acara puncak Semarak Kemerdekaan Desa Bedono di tandai dengan Karnaval Kemerdekaan yang melibatkan semua elemen masyarakat desa termasuk keterlibatan 9 Dusun yang ada di Desa Bedono.
Di awali dengan seremoni pembukaan di Lapangan Karanganyar ribuan peserta berlomba menampilkan kreatifitas dan juga upaya menampilkan semua potensi.
Dari potensi pertanian,peternakan dan juga potensi seni budaya.
Para penonton yang memadati panggung kehormatan sontak terkejut dengan salah satu penampilan dari kontingen Dusun Krajan yang membawakan tema “Peristiwa Palagan Ambarawa” yang di persembahkan oleh Pemuda Krajan.
Dari pantauan awak media potret-indonesia.com tampak rombongan Dusun Krajan cukup serius mempersiapkan semuanya mulai dari konsep,kendaraan juga properti di buat persis seperti peristiwa Tahun 1947.
“Saya sangat apresiasi terhadap ide – ide kreatif seperti ini apalagi ini juga sebagai sarana edukasi sejarah bagi para generasi muda”tutur Ngesti Nugroho Bupati Semarang yang secara khusus menghadiri acara ini.
Dan setelah penampilan apik dari utusan RT 04 RW 01 Dusun Krajan orang nomer satu di Kabupaten Semarang ini turun panggung dan menyalami para peserta dengan haru.
Ngesti Nugroho terlihat mengusap air mata menyaksikan penampilan Drama Teatrikal yang disuguhkan
“Kita mempersiapkan konsep drama teatrikal ini sebulan yang lalu mulai dari pembuatan properti secara mandiri,hunting seragam tentara di Temanggung kemudian juga berlatih drama,tapi kami merasa puas dengan apresiasi dari para penonton dan juga Pak Bupati Semarang”terang Yoko bersama Eko sebagai Korlap dari Resipa saat ditemui di sela sela acara. (Azh)